26,3 Miliar Untuk Pembangunan Kandanghaur

            KANDANGHAUR 17/6/2014 – Kecamatan Kandanghaur mendapatkan porsi anggaran untuk pembangunan di tahun 2014 ini cukup sangat besar yakni mencapai Rp 26.361. 382.500,-. Jumlah tersebut mengalami peningkatan bila dibandingkan tahun 2013 lalu yang hanya mencapai 14,2 miliar.

            Hal itu ditegaskan Bupati Indramayu Hj. Anna Sophanah ketika memberikan sambutan pada kegiatan Penyampaian Informasi Pembangunan Daerah di Desa Karangmulya Kecamatan Kandanghaur, Selasa (17/6/2014).

            Bupati Indramayu Hj. Anna Sophanah seperti yang dilansir Bagian Humas dan Protokol Setda Indramayu menjelaskan, setiap tahun pembangunan di Kabupaten Indramayu baik secara kualitas maupun kuantitas diharapkan terus mengalami peningkatan. Pembangunan terus didorong diberbagai kecamatan yang mendapatakan perioritas dan berdasarkan hasil dari kegiatan Musrenbang sebelumnya.

            Kecamatan Kandanghaur pada tahun 2014 ini terbesar adalah untuk kegiatan Bina Marga yang mencapai 13,8 miliar, Cipta Karya sebesar 4,2 miliar, PSDATAMBEN sebesar  5,8 miliar, Diskanla sebesar 1,5 miliar, dan bidang kebersihan sebesar 749 juta.

            Bupati melanjutkan, untuk kegiatan Bina Marga yakni diperuntukan bagi peningkatan jalan Kandanghaur-Curug, peningkatan jalan Ujunggebang-TPI, rehabilitasi jalan Desa Kertawinangun, rehabilitasi jembatan Inten, pembangunan jembatan Kali Perawan, dan pengadaan bahan material jalan. Sedangkan bidang kesehatan diperuntukan bagi rehabilitasi gedung Puskesmas Kandanghaur.

            Untuk bidang pengairan, Kecamatan Kandanghaur mendapatkan 12 paket untuk rehabilitasi berbagai saluran irigasi. Sementara bidang kebersihan, Kecamatan Kandanghaur diperuntukan bagi pengembangan jaringan PJU dan pembuatan jalan operasi TPA Kertawinangun.

            Sementara itu Camat Kandanghaur, Dudung Indra Ariska mengatakan, saat ini warga Kecamatan Kandanghaur benar-benar mengaharapkan system irigasi yang baik sehingga ketersediaan air untuk pertanian bisa teratasi.

            "Memang saat ini Pemkab Indramayu tengah melakukan normalisasi berbagai saluran irigasi, harapannya ini dapat membantu petani bisa mendapatkan pasokan air ke areal sawahnya. Normalisasi ini sangat membantu masyarakat," tegas mantan Camat Indramayu ini.

            Pada kesempatan itu juga diberikan bantuan modal dan berbagai perlengkapan usaha kepada pelaku usaha mikro baik dari BAZNAS kabupaten/kecamatan dan dari CSR BJB, diserahkan pula perlengkapan sekolah, sembako, dan biaya pembangunan bagi berbagai desa di Kecamatan Kandanghaur. (deni/humasindramayu)

           

Lebih baru Lebih lama