Satpol PP Indramayu Lebih Humanis

INDRAMAYU 19/3/2012 (www.humasindramayu.com) – Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Indramayu dalam menjalankan tugasnya lebih humanis. Hal ini dikarenakan dalam menegakan aturan Satpol PP lebih mengedepankan pendekatan persuasive kepada masyarakat. Hal ini ditegaskan Bupati Indramayu Hj. Anna Sophanah ketika memberikan sambutan pada apel pagi dalam rangka HUT Sat Pol PP ke-62 di Alun-alun Indramayu, Senin pagi (19/3).

 

Komitmen Satpol PP ini sebagai upaya dari Pemkab Indramayu untuk terus menempatkan masyarakat merupakan mitra dari pemerintah daerah. Pasalnya persoalan ketentraman dan ketertiban umum merupakan tanggung jawab semua pihak bukan hanya milik Satpol PP.

 

Selain itu bupati menambahkan, dalam rangka penguatan peran gubernur sebagai wakil pemerintah pusat di daerah, pada tahun 2012 ini Kementerian Dalam Negeri telah mengalokasikan anggaran yang diperuntukan bagi 33 provinsi, melalui dana dekonsentrasi yang dibagi menjadi beberapa bidang untuk pemerintahan umum, meliputi bidang  wilayah perbatasan, bidang penanggulangan bencana, bidang kawasan dan pertanahan, bidang pelayanan publik, dan bidang kerjasama daerah, dimana pengelolaan dan pelaksanaan sepenuhnya diserahkan kepada gubernur di masing-masing provinsi.

 

Khusus untuk bidang ketertiban umum dan ketenteraman masyarakat, diharapkan agar kegiatan tersebut dapat dijadikan momentum untuk meningkatkan citra dan kewibawaan Satpol PP di mata masyarakat, sehingga dapat dijadikan acuan untuk pembinaan teknis operasional anggota Satpol pp, meliputi pembinaan etika profesi serta pengembangan pengetahuan dan pengalaman di bidang pamong praja.

 

Melalui peningkatan kapasitas SDM Satpol PP yang ditunjang oleh kelembagaan yang kuat, anggaran, serta sarana dan prasarana yang memadai, maka profesionalisme, kompetensi, dan integritas anggota Satpol PP pun dapat ditingkatkan dan lebih optimal, sehingga pada gilirannya dapat membantu kepala daerah dalam penegakan perda dan penyelenggaraan ketertiban umum dan ketentraman masyarakat.

 

"Saya mengajak seluruh aparatur pemerintah Kabupaten Indramayu untuk ikut mendukung program penguatan peran gubernur sebagai wakil pemerintah di daerah, khususnya di bidang ketertiban umum dan ketentraman masyarakat. Saya juga berharap hal ini dapat dijadikan motivasi bagi seluruh anggota Satpol PP, khususnya di Kabupaten Indramayu untuk bekerja lebih baik lagi." Tegasnya.

 

Pada apel pagi tersebut juga diserahkan SK Pensiun bagi 37 PNS yang telah memasuki usia PNS dan juga diserahkan secara simbolis kepada kecamatan yang telah memenuhi enrollment / pemotretan untuk e-KTP terbanyak per tanggal 13 Maret 2012 yakni Kecamatan Sliyeg, Indramayu, dan Kandanghaur. Seusai apel pagi, dilanjutkan dengan acara resepsi yang berlangsung di halaman belakang Pendopo Indramayu. (deni/www.humasindramayu.com)

 

Lebih baru Lebih lama