Puncak Hari Kartini di Indramayu Semarak


INDRAMAYU 23/4/2013 – Puncak peringatan Hari Kartini tingkat Kabupaten Indramayu tahun 2013 semarak. Kegiatan yang dipusatkan di Pendopo Raden Bagus Aria Wiralodra, Selasa (23/4) ini mendapatkan apresiasi dari kaum perempuan di Kabupaten Indramayu. Selain dihadiri oleh ibu-ibu dikalangan birokrasi, kegiatan tersebut juga dihadiri oleh anggota Persit Kartika Chandra Kirana, anggota Bhayangkari, para petugas kebersihan, dan juga para istri nelayan.

Ketua Panitia Ny. Fiqqa Asyik Rudianto mengungkapkan, berbagai kegiatan telah dilakukan dalam rangkaian kegiatan Hari Kartini ini yakni bakti sosial donor darah, pemberian santunan, dan pelatihan potong rambut. Selanjutnya juga telah dilaksanakan lomba pidato bagi para pelajar putri tingkat SMA, MTQ bagi ibu-ibu, sepeda ria, lomba membuat rojak, lomba mengesom, dan lomba keserasian berbusana.

Sementara itu Bupati Indramayu Hj. Anna Sophanah mengatakan, hikmah peringatan Hari Kartini tahun ini harus lebih dititik-beratkan pada introspeksi diri, melihat ke dalam diri terutama kaum perempuan. Bupati juga mengharapkan untuk terus memperjuangkan kesetaraan gender di berbagai bidang, dalam pengertian tidak hanya sebatas membuat emansipasi perempuan saja, tetapi juga harus berperan aktif dalam segala bidang kehidupan sehingga mampu mengangkat harkat dan derajat kaum perempuan di masa yang akan datang tanpa mengesampingkan kodrati sebagai wanita yang harus membina keluarga dan mendidik putra-putrinya.

Saat ini, lanjut bupati, berbagai bidang pekerjaan dan organisasi sekarang telah terbuka lebar bagi kaum perempuan untuk turut berpartisipasi dan berperan aktif dalam melanjutkan perjuangan para pendahulu kita melalui pembangunan di segala bidang.

 "Untuk itu, kepada para kaum perempuan dan generasi mudanya, saya berharap agar dapat terus berupaya meningkatkan pengetahuan, ketrampilan dan kemandirian. Teruskan jiwa dan semangat Raden Ajeng Kartini kepada anak-anaknya, sehingga kelak akan muncul Kartini-Kartini masa depan yang akan mengangkat harkat dan derajat kaumnya serta bersama-sama dengan kaum laki-laki membina keluarga dan membangun masyarakat, bangsa, dan negara," kata bupati.

 Pada kesempatan itu diserahkan pula trofi dan piagam penghargaan kepada para pemenang lomba yang telah dilaksanakan sebelumnya. Pemberian santuan kepada para petugas kebersihan juga diberikan langsung oleh Bupati Indramayu dan ketua panitia. Puncak kegiatan juga diisi dengan penampilan kesenian calung dari ibu-ibu Bhyangkari Polres Indramayu.

 Diakhir acara Bupati Indramayu Hj. Anna Sophanah menerima cinderamata berupa foto dari Komuntas Pemotret Indramayu (KOPI) yang diserahkan oleh Nang Sadewo. Dan Bupati Indramayu juga menerima surat secara langsung dari juara pertama pada lomba menulis surat untuk bupati yang digagas oleh Koalisi Perempuan Indonesia (KPI). (deni)

--

Kunjungi Website Kami www.setda.indramayukab.go.id Terima Kasih
Lebih baru Lebih lama