Wabup Minta Kuota Indramayu Ditambah

Wabup Minta Kuota Indramayu Ditambah

 

            INDRAMAYU 21/1/2013 – Adanya program pendidikan UNPAD Nyaah Ka Jabar yang memberikan kesempatan kepada lulusan SLTA untuk kuliah di perguruan tinggi tersebut dengan kuota 82 mahasiswa tiap kabupaten/kota di Jawa Barat disambut baik oleh Pemerintah Kabupaten Indramayu. Namun demikian, Pemkab Indramayu meminta agar kouta untuk Indramayu ditambah karena jumlah tersebut sangat sedikit sekali.  Hal tersebut ditegaskan Wakil Bupati Indramayu Drs. H. Supendi, M.Si ketika berbicara dihadapan tim sosialisasi Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) Universitas Padjajaran (UNPAD) Tahun 2013 yang berlangsung di Ruang Ki Tinggil Setda Indramayu, Senin (21/1).

Wabup beralasan, keinginan menambah jumlah kouta bagi mahasiswa yang berasal dari Kabupaten Indramayu ini, didasarkan karena jumlah penduduk Indramayu sangat banyak, sementara kesempatan pelajar Indramayu untuk berkuliah di UNPAD masih sangat kecil. Selain itu, kerjasama dengan UNPAD dan Pemkab Indramayu sudah berjalan lama dengan menempatkan mahasiswa dari Indramayu.

            "Pemkab Indramayu sudah lama kerjasama dengan UNPAD sehingga wajar jika kami ingin diberikan kouta lebih oleh UNPAD. Kami komitmen untuk menyebar mahasiswa Indramayu untuk belajar di perguruan tinggi ternama di Indonesia dengan biaya dari pemerintah. Seharusnya program ini bukan UNPAD Nyaah Ka Jabar, tapi Jabar Nyaah Ka UNPAD," tegas wabup yang juga alumnus UNPAD.

            Menanggapi keinginan tersebut, Dekan Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan yang menjadi tim sosialisasi Dr. Ir. Ayi Yustiati, M.Sc mengatakan, pihaknya akan berbicara dengan pimpinan mengenai keinginan tersebut. Diakui olehnya, terobosan yang dilakukan olehh Pemerintah Kabupaten Indramayu dalam kerjasama dengan UNPAD sangat bagus bila dibandingkan dengan kabupaten/kota lainnya di Jawa Barat.

            "Pada waktu Bupati Indramayu dijabat oleh Irianto M.S. Syafiuddin, kami akui banyak sekali terobosan dalam dunia pendidikan untuk kerjasama dengan berbagai perguruan tinggi di Indonesia termasuk UNPAD. Jika memang Pemkab Indramayu menghendaki adanya penambahan kuota, Insya Allah akan kami bicarakan dengan pimpinan," kata Ayi.

            Kegiatan sosialisasi tersebut selain di hadiri oleh Wakil Bupati Indramayu Drs. Supendi, M.Si, juga dihadiri Kepala Dinas Pendidikan Dr. Odang Kusmayadi, Kepala Kantor Kementrian Agama Kab. Indramayu Drs. Yayat Hidayat, dan juga para kepala sekolah SMA/SMK Negeri dan swasta, MA Negeri dan swasta se-Kabupaten Indramayu. (deni)



--

Kunjungi Website Kami www.humasindramayu.com Terima Kasih
Lebih baru Lebih lama