Peringatan 1 Muharram, Hadirkan Mantan Biarawati

INDRAMAYU 9/12/2011 (www.humasindramayu.com) – Peringatan 1 Muharram di Pendopo Kabupaten Indramayu yang berlangsung Kamis malam (8/12) sangat luar biasa. Pasalnya, panitia menghadirkan seorang penceramah yang merupakan mantan biarawati yakni Hj. Irena Handono.

 

Ribuan umat islam yang memadati pendopo tak beranjak dari temapt duduk karena mereka ingin mengetahui apa yang diucapkan oleh lulusan Institut Filsafat Teologia Katolik tersebut. Bahkan keseriusan mendengarkan ceramah juga ditunjukan oleh Bupati Indramayu Hj. Anna Sophanah bersama DR. H. Irianto MS. Syafiuddin dan juga Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Muspida).

Dalam ceramahnya Hj. Irena Handoyo menjelaskan saat ini jaman sudah terbalik, khususnya untuk umat Islam. Harusnya pada malam 1 Muharam banyak kegiatan di masjid-masjid untuk menyambut datangnya tahun baru islam, tapi justru malah sepi.

Selain itu, hendaknya semua masyarakat muslim bisa lebih mencintai dan membudayakan kebudayaan islam. Dirinya menilai, saat ini telah terjadi erosi percaya diri khususnya generasi muda. "Saya sangat menyayangkan. Mudah-mudahan kedepan, umat muslim akan lebih cinta dan memahami kultur budaya sendiri," paparnya.

Pada kesempatan itu juga, Hj. Irene Handono selalu memberikan penjelasan tentang perbedaan agama antara yang pernah dianut sebelumnya dengan saat sekarang yang tengah diyakininya.

Sementara itu Bupati Indramayu Hj. Anna Sophanah mengatakan, momentum tahun baru islam diharapkan menjadi suatu kebangkitan spiritual bagi umat muslim di Indramayu untuk menuju ke arah yang lebih baik lagi.

"Pergantian tahun baru islam ini diharapakan bisa menjadikan kita sebagai manusia yang selalu berubah menuju ke arah yang lebih baik. Bukan hanya peningkatan nilai spiritual, Namun juga  peningkatan kinerja secara duniawi terus ditingkatkan, sehingga kita menjadi orang yang beruntung." Kata bupati. (deni/www.humasindramayu.com)

 

Lebih baru Lebih lama